Cara Buat Game Tangkap Ayam Yang Sedang Viral Dengan Mudah – Apakah Anda penasaran dengan game tangkap ayam yang sudah viral pada belakangan ini di media sosial terutama WhatsApp.
Memang sangat menarik sekali game yang satu ini karena akan mampu menghilangkan rasa jenuh dan juga ketika rasa bosan sedang menghampiri kita.
Untuk cara bermainannya sangat mudah dan sederhana, Dimana hanya dengan melakukan screenshot secara cepat dan benar hingga ayam yang bergerak dengan cepat tersebut berada dalam bingkai.
Game tangkap ayam ini terus berkembang hingga para warganet yang kreatif melakukan modifikasi gambar ayam menjadi hewan gambar lain dan bahkan bisa menjadi foto seseoarang, seperti misalnya game tangkap telur ayam dan lain-lain.
Untuk mengetahui keterangan lebih lanjut tentang game ini dan bagaimana cara membuat seperti yang sudah Admin informasikan sebelumnya maka simak artikel ini sampai dengan selesai.
Apa Itu Game Tangkap Ayam?
Game Tangkap Ayam ini merupakan sebuah game yang sekarang sudah banyak dimainkan dan viral diberbagai media sosial.
Permainannya mudah sekali, Dimana hanya melakukan pemberhentian pada saat video ayam sedang berlari.
Namun bukan hanya sekedar diberhentikan saja, Melainkan perlu memberhentikan ayam tersebut kedalam gambar yang sudah tersedia.
Cara Membuat Game Tangkap Ayam
Agar Anda bisa membuat game tangkap ayam dengan versi Anda sendiri maka memerlukan bantuan aplikasi editing dan bisa dengan bebas memilih aplikasi editing apa saja sesuai dengan keinginan Anda sendiri.
Ada beberapa apliaksi yang bisa Anda pergunakan seperti KineMaster, PicsArt, Background Eraser dan aplikasi tersebut bisa dengan mudah Anda dapatkan di google playstore maupun app store.
Adapun untuk langkah-langkah membuat game tangkap ayam cara selengkapnya adalah sebagai berikut:
- Silahkan Anda pilih foto yang ingin Anda gunakan
- Lalu masukan foto kedalam beberapa aplikasi editing yang sudah disebutkan
- Selanjutnya tinggal hapus background dan simpan hasilnya
- Kemudian Anda buat tepian foto sesuai dengan keinginan Anda dan juga pilih warna dan simpan
- Jangan lupa Anda hilangkan gambar yang ada didalam garis tepi sehingga hanya tinggal bagian garis tepinya saja dan Anda simpan hasilnya
- Lalu Anda perlu membuka Aplikasi KineMaster dan masukan foto yang sudah dihapus beckgroundnya dan juga masukan foto garis tepi dengan menekan tombol lapisan
- Setelah itu klik tombol kunci dan gerakan foto yang sudah dihapus backgroundnya dengan cara menggesernya hingga ke tepi
- Langkah berikutnya Anda tekan tombol centang
- Selesai, Video game tangkap Anda siap di ekspor
Apabila hasil video Anda masih lambat maka Anda bisa sesuaikan dengan mengeditnya bisa dengan menggunakan KineMaster lagi.
Akhir Kata
Demikian untuk informasi tentang cara membuat game tangkap ayam yang sedang viral saat ini dan semoga bisa memberikan manfaat untuk Anda.